Sabtu, 23 Mei 2009

Saran

Bahan Bakar “ Ramah Lingkungan

Greenz, bahan bakar fossil adalah salah satu penyebab terbesar dalam terjadinya “Global Warming”. Akibat bahan bakar fossil, polusi jadi menghiasi sudut-sudut kota. Maka dari itu GaZ punya salah satu solusi buat ngurangin polusi yang di hasilkan para kendaraan bermotor. Contohnya yaitu dengan 2 bahan bakar di bawah ini yang ramah lingkungan.
________________________________________________________________________

  1. BIO PERTAMAX adalah bahan bakar kendaraan bermotor modern yang bermutu tinggi dan ramah lingkungan, hasil pencampuran 97% Pertamax dan 3% Ethanol murni. Sebagai Energi terbarukan, BIO PERTAMAX dapat digunakan pada semua jenis kendaraan bermesin bensin dan memiliki keunggulan dibanding dengan energi yang lain, antaralain RON 92, lebih menghemat pemakaian bahan bakar, ramah lingkungan, emisi gas buangnya lebih baik, pembakaran lebih sempurna, tidak perlu modifikasi mesin / alat serta bersifat detergensi. Saat ini BIO PERTAMAX untuk Denpasar dan sekitarnya dijual dengan harga Rp.6.800,-, sama dengan harga Pertamax. Fluktuasi harga mengikuti harga Pertamax, mengingat Pertamax adalah bahan bakar khusus yang dijual ke masyarakat dengan harga keekonomian - bukan harga subsidi.

________________________________________________________________________

  1. Sementara BIO SOLAR adalah bahan bakar kendaraan bermotor yang bermutu tinggi dan ramah lingkungan, hasil pencampuran 98.5% Solar dan 2.5% FAME (Fatty Acid Methyl Ester). Keunggulan BIO SOLAR antaralain adalah Cetane Number minimal 51, kandungan sulfurnya lebih sedikit, emisi gas buangnya lebih baik, ramah lingkungan, pembakarannya bersih, tidak perlu modifikasi mesin/alat, memperpanjang umur mesin, serta bersifat biodegradable. BIO SOLAR ini dijual sama dengan harga Solar yaitu Rp. 4.300 (mengingat Solar untuk Transportasi Umum adalah salah satu BBM yang masih di subsidi oleh Negara). BIO SOLAR ini dijual sama dengan harga Solar yaitu Rp. 4.300.

________________________________________________________________________

[ Hhow .. Bagus gak saran di atas, kalo bagus beri coment ya. Lets be The Grenner !!! ]


Tidak ada komentar:

Posting Komentar